Saturday, April 28, 2012

Gunung Lawu (3265 mdpl) : Cerahnya Langit di Hari Kartini

21 April. Hari Kartini. Horeeeeeee. Pas hari Kartini kami berniat mendaki Gn.Lawu dengan puncaknya Puncak Hargo Dalem, Hargo Dumiling dan Hargo Dumilah sebagai puncak tertinggi di ketinggian 3265 mdpl. Gn.Lawu terletak di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Gn. Lawu mempunyai beberapa jalur pendakian. Yaitu Jalur Cemorokandang (Tawangmangu, Jawa Tengah) dan Jalur Cemorosewu 1805 mdpl (Sarangan, Jawa Timur). Gerbang masuk keduanya hanya terpisah 200 m.
Gn.Lawu 3265 mdpl
Peta Jalur Gn.Lawu
 Aq berangkat dari Yogya (Basecamp Kimpetaloka ^_^) sekitar jam setengah tiga. Kesorean dan macet di jalan sepanjang Klaten. Sampai di Cemoro Sewu jam 5. Sampai disana kami langsung membayar retribusi, ganti kostum dan makan di warung. Menu sore itu soto. Hip hip horeeee. Makan selesai, gorengan di depan mata habis. Tinggal lombok rawitnya aja. Muncullah ide jail, hehe. Lomboknya semua di piring di bersihkan, diletakkan di tissue dan dimasukkan tas. Lumayan buat masak di atas nanti. Hahahaha.
Narsis ^_^
Kami berangkat sehabis isya’. Rombongan lain banyak sekali dan ternyata mereka ada beberapa rombongan. Ada yang kemah ada juga yang opsih. (Y). Belum lama jalan, sudah ada cewek gedhe yang digendong. Dia nggak kuat mungkin ya? Sampai disusulin motor buat boncengin dia. Nah, naek lagi ke atas, di warung pertama aq juga liat ada cewek sudah nggak kuat sepertinya dan mengajak cowoknya turun. Di Pos 1 kami berisitirahat. Kemudian perjalanan dilanjutkan. Di Pos 2 juga ramai, jadi di pos 2 kami hanya sedikit bercengkrama dengan yang lain. Dingin mulai merambati kaki. Akhirnya kami pun beristirahat di Pos 3. Adie sebagai leader mendirikan tenda dengan yang lain. Setelah tenda berdiri kemudian masak. Sembari makanan matang, aq pun masuk tenda untuk menghangatkan badan. Setelah makan, kami semua tidur.
Nah, kesiangan lagi. Belum beruntung, tak apalah yang penting cuaca cerah nggak ada kabut ^_^ Setelah sarapan akhirnya hanya tiga orang yang muncak yaitu aq (Zhi CiinounaDudulz Ghadyeztmandjha), teguh (IkanTengierie Berbuluanjinkkintamani) dan Sayyid Ajha Miftah. Sementara Adie Restoe Bomie dan temen sayid jaga tenda karena mreka tidak ingin muncak katanya.
Puncak Lawu 3265 mdpl
Di sepanjang jalan kami bertiga berfoto-foto ria. Haha. Dari Pos 3 kami bareng rombongan mana ya lupa. Ada mbak-mbakk yang lucu, crewet banget. Tapi sayangnya lupa nggak minta kontak. Padahal kayaknya asyik tu naek bareng rombongan mereka. Hohoho. 
Sampe di puncak agak siang. Trus sebelum turun mampir dulu makan mie di warung. Nggak mahal juga sih. Masih standar harganya. Nyampe di Pos 3 masih makan lagi. Huahm. Makan trus kerjaannya. Hoho. Setelah packing-packing kami langsung turun. sebelum pulang aq menyempatkan mandi. Sementara yang lain ngobrol dengan rombongan yang melaksanakan Opsih. Seingatku dulu salah satunya Ady Satoejiwa Katanya sih akan ada Penmas di Merbabu bulan Mei. Begituuuuu.
Yah itulah sepenggal kisahq. Untuk info contact, PM saja di FB (Zhi CiinounaDudulz Ghadyeztmandjha) atau Twitter (@ZhiCiinonaDudul) q, termasuk nomor kontak beberapa pemandu jika ingin menggunakan jasa guide yang bisa mengantar mencapai puncak Gunung Lawu.

Selamat Mendaki. Salam lestari.
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

Jangan lupa kasih koment ya kawan :D